Jangan Menjadi Orang Yang Murahan! [Sinopsis Movie Blue Spring Ride (2014)] - Halimah Daily
Banner IDwebhost

Home Top Ad

Post Top Ad

Sunday, February 3, 2019

Jangan Menjadi Orang Yang Murahan! [Sinopsis Movie Blue Spring Ride (2014)]


Halimahdaily.com - Saat di kantin, Futaba terlibat sedikit adu mulut dengan petugas kantin. Permasalahannya adalah Futaba telah membayar roti di tangannya kepada salah seorang petugas kantin. Tetapi seorang petugas lain tidak melihat. Sehingga petugas itu mendesaknya untuk membayar. 



Anak-anak lain yang sedang mengantri menyuruh Futaba membayar saja, dari pada dituduh mau kabur tanpa membayar. Tetapi futaba tak mau melakukannya.

Saat itulah datang pangeran penolong bernama Mabuchi. Dia menyatakan diri sebagai saksi bahwa Futaba telah membayar. Ia bahkan menyuruh petugas kantin untuk meminta maaf pada Futaba. Kegaduhan akhirnya teratasi. Petugas kantin meminta maaf, Futaba lolos dari tuduhan mengambil roti tanpa membayar, dan beberapa orang saksi yang tadinya hanya diam saja menjadi berani bersaksi mengikuti Mabuchi.

Tentu saja Futaba merasa sangat lega. Bukan hanya itu, dia merasa sangat bersyukur. Menurutnya, dia harus berterimakasih pada Mabuchi dan mengajaknya berteman jika memungkinkan.

“Ano… Arigatou gozaimasu!” Ucap Futaba sambil berlari dibelakang Mabuchi yang berjalan cepat.
Mabuchi berhenti dan menoleh. Lalu Futaba melanjutkan kata-katanya. “Tadi itu, berkat bantuanmu, aku merasa sangat bahagia, sekarang aku menjadi lebih lega”.

Dengan senyum sinisnya, Mabuchi malah berkata. “Bila hal kecil dan sepele saja bisa membuatmu merasa bahagia, berarti kamu murahan”.

JLEB!!!!

“Eeee?” Futaba kelabakan.

“Dan juga, pertemanan yang didasari oleh hal-hal seperti itu, adalah pertemanan murahan”. Sambung Mabuchi.

Kata-kata Mabuchi begitu membekas dalam benak Futaba. “benar juga” pikirnya. Kenapa harus merasa bahagia oleh hal-hal kecil? Kenapa merasa berbunga-bunga hanya bila seseorang memperlakukan mu dengan baik? Lebay sekali, jika alasan mu menyukai seseorang hanya karena dia pernah sesekali baik padamu.

Futaba juga akhirnya sadar, pertemanan sejati bukan dibangun oleh hal-hal kecil dan sepele. Tetapi, pertemanan sejati didasari oleh hasrat saling ingin berbagi dan saling ingin melindungi satu sama lain.

Berkat kata-kata Mabuchi-kun, Futaba menemukan teman sejatinya dan dia kehilangan teman-teman palsu yang selama ini baik padanya hanya karena ada maunya.

Semua orang bisa melakukan hal-hal kecil yang sekilas terlihat baik dan mengagumkan. Orang paling berengsek sekalipun bisa saja memperlakukan mu dengan lembut dan manis sesekali. Orang paling kejam sekalipun, bisa saja menolongmu saat kamu terpeleset. Tapi, apakah hal-hal kecil seperti itu membuat hatimu meleleh?

Berkat kata-kata Mabuchi juga, saat ini saya sadar, betapa menyedihkannya saya selama ini. Saya pernah begitu jatuh terlalu jauh dalam rasa kagum pada seseorang yang hanya sesekali saja menolong saya. Padahal dia juga melakukannya dengan tanpa beban, tapi saya memberinya penghargaan yang setinggi-tingginya. Murahan sekali!

Bila hal kecil dan sepele saja bisa membuatmu merasa bahagia, berarti kamu murahan
-Blue Spring Ride (2014)-

No comments:

Postingan Terbaru

Hey, Kok Sedih? Perlu Sedikit Motivasi Untuk Move On?

Halimahdaily.com - Bukan begini cara menjalani hidup. Membuang banyak waktu dengan bertanya 'apa salahku?'. Tak perlu tanyakan i...

Translate

Post Bottom Ad

Halaman